Bincang Santai bersama Sestama Badan Pusat Statistik - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Utara

|| Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Provinsi Kalimantan Utara Jl. H. Masykur RT 19, Tanjung Selor Hilir, Lantai 1, setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:30 WITA atau ke Pelayanan Statistik Terpadu di Kantor BPS Kabupaten/Kota || 

Bincang Santai bersama Sestama Badan Pusat Statistik

Bincang Santai bersama Sestama Badan Pusat Statistik

30 Juni 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Tanjung Selor - Setelah melantik Kepala BPS Kabupaten Bulungan dan Kepala BPS Kabupaten Tana Tidung pada Rabu (29/06), Sekretaris Utama Badan Pusat Statistik, Atqo Mardiyanto berkenan kembali untuk berkunjung ke kantor BPS Provinsi Kalimantan Utara pada Kamis (30/06). Pada kesempatan ini BPS Provinsi Kalimantan Utara menyelenggarakan acara bertajuk Bincang Santai bersama Sestama BPS yang dimoderatori oleh Plt. Kepala BPS Provinsi Kalimantan Utara, Slamet Romelan. Adapun peserta pada diskusi Bincang Santai ini adalah Pegawai BPS Provinsi Kalimantan Utara dan BPS Kabupaten Bulungan.

Bincang santai diawali dengan arahan dari Bapak Atqo Mardiyanto. Dalam arahannya, beliau menyampaikan motivasi kepada seluruh pegawai yang hadir agar terus semangat dan menjaga kerjasama yang baik dalam memenuhi setiap penugasan di Badan Pusat Statistik. Setelah arahan dari beliau, Bapak Slamet Romelan selaku Plt. Kepala BPS Provinsi Kalimantan Utara memberikan kesempatan kepada pegawai untuk saling berdiskusi santai bersama Bapak Sestama Badan Pusat Statistik. Terima kasih Bapak Sestama yang telah menyempatkan hadir untuk bertemu dan berdiskusi hangat bersama Pegawai BPS Provinsi Kalimantan Utara dan BPS Kabupaten Bulungan.


#infoBPS

#BPSKaltara

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Utara (Statistics Kalimantan Utara)Jl. H. Masykur RT 19

Tanjung Selor Hilir

77212

Telp. (0552) 2033254

Whatsapp: 0822-5442-6005

Mailbox: bps6500@bps.go.id / pst6500@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik